Search

Salam dariku untuk chingu semua..^^

Anyeong Haseo chingu!!!
Assalammu'alaikum Wr. Wb.
ini aku tyha,,pemilik blog ini..
saya senang bisa berbagi informasi dengan chingu semua..
apalagi chingu sering mengunjungi website sayai..
tahukah chingu???
website ini tentang SS501,Kim Hyun Joong,dan BIGBANG,,mereka adalah idolaku,,,
Karena itu,,aku mengubah nama blog ini dengan "My Favorite Diary"
kalau kalian ingin lebih kenal dengan saya,atau ingin REQ..ADD facebook saya ya??dan kirim inbox..ok!!
jugaa,,ajak teman kalian mengunjungi blog saya..

Gamsahamnida..
Anyeong!!!!!
Wassalammu'alaikun Wr. Wb.

Happy Reading!!^^

Minggu, 01 Januari 2012

[News] Wawancara Taeyang Tentang Rencana2 Comeback Big Bang di Tahun 2012!


Di antara grup2 idola pria papan atas Korea, tidak banyak fans K-Pop yang ragu untuk memilih kelima member tim Big Bang sebagai yang terbaik. Sejak debut mereka pada musim panas tahun 2006, Big Bang telah mencetak lagu2 hits yang tak terhitung, termasuk “Lies”, “Last Farewell”, “Haru Haru”, “Sunset Glow”, “Tonight”, dan “Love Song”.
Mereka dipenuhi performance, fashion, dan kepribadian. Bukan suatu tipikal boy group, Big Bangadalah sebuah grup yang memiliki karakter tidak biasa. Meskipun jelas jarang ada sebuah grup idola yang memiliki seorang produser di dalam tim, Big Bang adalah sebuah tim yang memiliki G-Dragon sebagai produser di antara mereka.
Meski begitu, sebagaimana kebaikan datang setelah hal2 buruk berlalu, Big Bang benar2 melewati masa2 sulit. Tahun 2011 khususnya merupakan tahun yang sulit untuk Big Bang. Dengan terlibatnya beberapa member dalam kontroversi2, mereka berada dihadapkan dalam situasi untuk menghentikan rencana2 yang telah mereka buat sebelumnya.
Terlepas dari semua itu, Big Bang sedang merencanakan sebuah lonjakan yang bagus untuk tahun 2012, tahun naga, dengan penuh percaya diri. Selama mereka break, kelima member, Taeyang, G-Dragon, TOP, Daesung, dan Seungri telah bekerja bersama2 untuk membuat banyak lagu.
Member Big Bang dan artis solo berbakat, Taeyang, menyambut tahun 2012 dengan penuh semangat karena dia ingin segera menyambut tahun baru bersama member2 Big Bang. Taeyang secara khusus menyambut tahun 2012, karena dia seorang kelahiran 1988 bershio naga.
Saya (reporter StarNews) bertemu Taeyang untuk pertama kalinya setelah sekian lama untuk berbincang tentang rencana2 serta aspirasi2nya dan Big Bang untuk tahun depan.
- Sudah cukup lama. Bagaimana kamu menghabiskan waktu2 ini?
Taeyang : Kami benar2 fokus dalam pekerjaan kami. Kelima member Big Bang berkumpul dan bekerja untuk membuat banyak lagu. Kami telah membuat banyak lagu baru. Saat ini, kami berada dalam tahap akhir proses pengerjaan album baru kami. Secara pribadi, saya juga sedang mengerjakan album solo saya secara beriringan. Big Bang masih menghabiskan waktu di asrama, dan kami menghabiskan waktu2 berharga kami bersama.
- Kami tidak bisa tak membahas tentang tahun 2011. Tahun ini memberikan Big Bang banyak krisis.
Taeyang : Sebenarnya di tahun 2011, Big Bang berencana untuk melakukan banyak promosi , tapi kami tidak bisa. Semua member terus terang sangat kecewa dengan hal itu, tapi kami mendapat banyak pelajaran juga dari situ. Melewati berbagai kesulitan, hubungan2 para member menjadi semakin dekat. Kami merasakan betapa semakin berharganya member2 lain, fans, dan berada di atas panggung bagi kami. Ini adalah titik balik Big Bang. Kami merasa bahwa orang2 yang masih mencintai Big Bang adalah fans kami yang sebenarnya, dan kami akan membalas mereka dengan musik dan performance terbaik yang dapat kami berikan untuk mereka. Kami akan membuat rencana2 menakjubkan dan banyak tampil. Kalian akan segera menemukan seperti apakah rencana2 menakjubkan kami.
- Bahkan dari situasi yang menyedihkan itu, kalian berhasil mengalahkan artis2 papan atas dunia pada November 2011, di MTV Europe Music Awards (2011 EMA) dan memenangkan ‘Worldwide Act Award’. Apa yang kamu rasakan tentang itu?
Taeyang : Itu adalah salah satu kenangan terbaik di tahun 2011. Setelah kami menerima penghargan itu, perasaan berada di sana di penganugerahan itu meninggalkan banyak kenangan baik. Itu merupakan yang pertama kali sejak sekian lama Big Bang tampil bersama berlima, dan sejujurnya saat itu benar2 menarik karena kami adalah satu2nya artis Asia di acara penghargaan itu. Keinginan2 kami untuk melakukan promosi di luar negeri dan menyebarkan musik Big Bang menjadi semakin kuat setelah pengalaman itu.
- Pada awal Desember 2011, Big Bang menampilkan performance berlima melalui “15th Anniversary YG Family Concert” untuk pertama kalinya
Taeyang : Benar2 mengharukan. Sebelumnya, berada di atas panggung bersama adalah sesuatu yang dilakukan tanpa kata2, dan saya merasa bahwa kami berada di panggung karena kami mencintai musik dan dance. Tapi setelah Big Bang mengalami banyak hal, saya mendapat perasaan kuat lagi bahwa kami ada untuk panggung dan fans kami. Saya memiliki pemikiran yang sama selama tur Jepang yang kami gelar awal tahun ini. Lebih dari segalanya, saya paling mencintai Big Bang dengan 5 membernya lengkap.
- Kegilaan terhadap K-Pop sangat mengesankan. Album “Best of Big Bang” yang dirilis di Jepang pada bulan Desember 2011 memuncaki chart Oricon di posisi #1, dan tampaknya Big Bang memiliki sebuah bagian yang kuat dalam penyebaran Hallyu wave.
Taeyang : Daripada berpikir tentang popularitas atau penjualan, kami berbesar hati untuk mewakili Korea dan menunjukkan pada orang2 asing musik yang bagus. Jadi saat mengerjakan album baru Big Bang, para member saling bertukar kata2 bijak dan nasihat, dan kami berusaha sangat keras untuk membuat musik yang bagus.
- Pada survei baru2 ini, karena kurangnya pengalamanmu tentang cinta, kamu terpilih sebagai bintang idola #1 yang kemungkinan besar akan menghabiskan Natal sendirian.
Taeyang : Sejujurnya, saat saya pertama kali melihatnya, saya salah membacanya sebagai bintang #1 yang kemungkinan akan merilis album solo saat Natal. (tertawa) Itu tepat sekali — Saya menghabiskan Natal sendirian memonton film. Tapi saya tidak kesepian sekarang karena saya benar2 tenggelam total dalam musik saya. Saya benar2 bersemangat untuk rencana2 besar Big Bang di tahun 2012.
- Apakah kamu bersedia mengungkapkan harapan2 dan rencana2mu untuk tahun 2012?
Taeyang : Saya ingin menunjukkan potensi Big Bang sebaik2nya lagi. Kami akan menunjukkannya seperti musik kami, bahwa tak ada yang dapat menjatuhkan kami apapun yang terjadi. Saya akan bekerja keras bersama member2 Big Bang yang lain untuk berpromosi di sini dan di luar negeri. Saya sebenarnya ingin menampilkan performance secara lokal juga seperti yang kami lakukan di hari2 debut. Saya berencana untuk menjalani hidup yang dipenuhi musik.
- Sebagai penutup, harap sampaikan sepatah kata untuk fans kalian menyambut tahun 2012.
Taeyang : Saya tidak punya apa2 untuk dikatakan pada fans kami selain terima kasih. Terima kasih banyak telah mendampingi kami. Saya memiliki keyakinan bahwa kami dapat membalas kalian lewat musik kami, jadi saya akan menyukainya jika kalian mempercayai Big Bang sekali lagi. Saya bershio naga, dan karena tahun depan adalah tahun naga, saya harap semua hal yang kalian lakukan memberikan kesuksesan untuk kalian. Saya dengan tulus berharap kalian menjaga kesehatan dan saya ucapkan selamat tahun baru.
Source: Star News

Tidak ada komentar:

KOMENTAR

Recent Comments


Berita Favorit

Blog Archive